UIN Mataram, Dalam sebuah upacara yang penuh kebanggaan, Kepala Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDIKTI) Wilayah VIII, Dr. Ir. Igusti Lanang Bagus Eratodi, ST MT, secara resmi menyerahkan Surat Izin Pembukaan Program Studi Kewirausahaan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) Universitas Islam Negeri (UIN) Mataram.

Penyerahan surat izin ini dilaksanakan di ruang Rektor UIN Mataram, dan langsung diterima oleh Rektor UIN Mataram, Prof. Dr. TGH Masnun Tahir, MAg. Turut hadir dalam acara ini para Wakil Rektor dan Dekan yang memberikan dukungan penuh terhadap pembukaan prodi yang dianggap sebagai tonggak bersejarah ini.

Dalam sambutannya, Dr. Ir. Igusti Lanang Bagus Eratodi menyatakan, “Pembukaan Program Studi Kewirausahaan di FEBI UIN Mataram adalah langkah yang sangat positif. Ini tidak hanya akan memberikan variasi pada ranah akademis, tetapi juga merespons kebutuhan pasar akan sumber daya manusia yang handal di bidang kewirausahaan.”

Prof. Dr. TGH Masnun, MAg, menyampaikan rasa syukurnya atas izin yang diberikan. “Kami berkomitmen untuk menjadikan Program Studi Kewirausahaan sebagai salah satu yang mampu mencetak lulusan yang berdaya saing,” ujarnya.
Penyerahan surat izin ini tidak hanya menjadi bukti legalitas pembukaan program studi baru tetapi juga mencerminkan sinergi yang kuat antara UIN Mataram dengan otoritas pendidikan tinggi di wilayah ini. Program Studi Kewirausahaan di FEBI UIN Mataram diharapkan dapat memberikan kontribusi besar pada pengembangan sumber daya manusia yang berkualitas di bidang ekonomi dan bisnis Islam.

Share This

Share this post with your friends!